Membangun Generasi Muda dengan Kreativitas dalam Memanfaatkan Fasilitas yang Ada di FISIP UIN Raden Fatah Palembang

Gedung fakultas ilmu sosial dan ilmu politik UIN raden fatah palembang

Palembang 15 april 2025__Fakultas ilmu sosial dan ilmu politik (FISIP) UIN raden fatah Palembang mengalami perkembangan positif dan pencapaian yang signifikan. Dalam hal sarana dan pra sarana, FISIP telah memiliki gedung dan sarana pendukung yang memadai baik untuk lingkungan akademik. FISIP memiliki tenaga pendidik yang menguasi di bidang kajian-kajian yang dibutuhkan fakultas dan tenaga kependidikan yang berpengalaman.

Dalam menghadapi perkembangan teknologi yang semakin pesat, Program Studi Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UIN Raden Fatah Palembang terus berkreativitas dalam menggali skill dan meningkatkan kualitas pembelajan.
Digedung FISIP ini dilengkapi dengan fasilitas perpustakaan, ruang pertemuan, ruang laboratorium (laboratorium digital dan ruang simulasi sidang), ruang layanan akademik, dan ruang kelas.

Disini kita bisa belajar untuk meningkatkan kreativitas sebagai mahasiswa ilmu komunikasi kita bisa memanfaatkan fasilitas perpustakaan, seperti ruang diskusi, studio kreatif, dan ruang komputer. Perpustakaan juga dapat menjadi tempat untuk berinovasi dan mengembangkan ide baru. (Desi Ratnasari )

Source : https://www.kompasiana.com/desiratnasari13056641/67fdbd03c925c4723d636062/membangun-generasi-muda-dengan-kreativitas-dalam-memanfaatkan-fasilitas-yang-ada-di-fisip-uin-raden-fatah-palembang

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *